Picanto Morning sedianya dipasarkan sebagai ' mobil murah'
dari Kia untuk mengisi pasar kelas menengah yang baru berkembang,
seperti halnya para konsumen Agya, Ayla, Brio Satya, Wagon R, hingga
Datsun GO+.
Namun karena baru diluncurkan, kiranya Kia Morning
belum menunjukkan penjualan yang signifikan. Peluncurannya sendiri baru
berlangsung 10 hari menjelang pergantian bulan.
Berdasarkan data
Gaikindo, pencatatan penjualan untuk Kia 'murah' ini sendiri sudah
dimulai bulan April atau sebulan sebelum peluncuran. Secara total
jumlahnya 149 unit, yakni 117 unit pada bulan April dan 32 pada
bulan Mei.
Uniknya, konsumen masih lebih banyak membeli varian di
atasnya, yakini Picanto Opt 1.2 MT dan Picanto Opt 1.2 AT. Varian manual
untuk Picanto 1.200 cc ini lebih laku dibanding yang matic, yakni 106
unit pada bulan April dan 246 unit pada bulan Mei, sementara yang matic
sebanyak 85 unit pada bulan April dan 219 unit pada bulan Mei.
Kia Morning sendiri diluncurkan secara resmi pada 20 Mei 2014 di FX Life Style Jakarta. Varian termurah dari Picanto ini mengusung mesin berbeda dari Picanto lainnya, yakni mesin 998 cc DOHC, Morning dengan dual CVVT.
Mesin tersebut menghasilkan tenaga maksimal 69 PS pada putaran mesin 6.200 rpm dengan torsi 9,6 kgm pada 3.500 rpm. "Si Murah" ini ditawarkan dengan harga Rp 128 juta.
Biaya Perawatan 10.000 km
Biaya servis di 10.000 km atau umumnya setara dengan 6 (enam) bulan, dikenai biaya total sebesar Rp 746 ribu, meliputi biaya jasa servis Rp 297.000, oli mesin 5W/30 (4 liter) Rp 396 ribu, dan filter oli Rp 53 ribu.
Biaya Perawatan 20.000 km
Biaya servis di 20.000 km atau umumnya setara dengan 12 bulan, dikenai biaya total sebesar Rp 888.350, meliputi biaya jasa servis Rp 361.350, oli mesin 5W/30 (4 liter) Rp 396 ribu, engine conditioner Rp 78.000 dan filter oli Rp 53 ribu.
Biaya Perawatan 30.000 km
Biaya servis di 30.000 km atau umumnya setara dengan 1,5 tahun, dikenai biaya total sebesar Rp 746 ribu, meliputi biaya jasa servis Rp 297.000, oli mesin 5W/30 (4 liter) Rp 396 ribu, dan filter oli Rp 53 ribu.
Biaya Perawatan 40.000 km
Biaya servis di 40.000 km atau umumnya setara dengan 2 tahun, dikenai biaya total sebesar Rp 1.649.349, meliputi biaya jasa servis Rp 410.850, oli mesin 5W/30 (4 liter) Rp 396 ribu, engine conditioner Rp 78.000, oli transmisi Rp 106.999, minyak rem Rp 35.000, radiator coolant Rp 68.500, filter udara Rp 94.000, filter oli Rp 53.000, busi Rp 243.000, V-ribbed Belt Rp 164 ribu.
Biaya Perawatan 50.000 km
Biaya servis di 50.000 km atau umumnya setara dengan 2,5 tahun, dikenai biaya total sebesar Rp 746 ribu, meliputi biaya jasa servis Rp 297.000, oli mesin 5W/30 (4 liter) Rp 396 ribu, dan filter oli Rp 53 ribu.
Biaya Perawatan 60.000 km
Biaya servis di 60.000 km atau umumnya setara dengan 3 tahun, dikenai biaya total sebesar Rp 888.350, meliputi biaya jasa servis Rp 361.350, oli mesin 5W/30 (4 liter) Rp 396 ribu, engine conditioner Rp 78.000 dan filter oli Rp 53 ribu.
Kesimpulan
Artinya dalam tiga tahun pemakaian biaya perawatan Kia Morning ada di kisaran Rp 5,6 juta (Rp 5.664.049), dengan konsumsi BBM hasil dari pengujian dari internal KMI berada di kisaran 18,57 km/liter. Worth it or not?
Untuk pemesan dan informasi test drive hubungi :
Pupung Sudrajat - KIA KMD TEBET No.135
087875062634 - 081282197684 - 088801167133
76A09F16 - 22C4C699
pupungpejtn@yahoo.com
0 komentar:
Posting Komentar